Pompa merupakan alat yang sering dipakai dalam kehidupan sehari-hari, baik untuk kebutuhan rumah tangga maupun industri. Pompa yang digunakan untuk keperluan industri tentu tidak sama dengan pompa yang dipakai untuk rumah tangga. Terdapat beberapa perbedaan pompa industri dan pompa rumahan ditinjau dari berbagai aspek.
Penggunaan pompa untuk industri maupun rumah tangga merupakan cara untuk memudahkan pekerjaan. Dengan memanfaatkan pompa, memindahkan fluida atau cairan tidak lagi sulit. Pompa membantu mentransfer cairan dari satu tempat ke tempat yang lain dalam jumlah yang banyak dan dalam waktu yang singkat.
Mengenal Apa itu Pompa

Sebelum mengetahui perbedaan pompa industri dan pompa rumahan, lebih baik mengenal dulu apa itu pompa. Pompa adalah alat mekanis yang digunakan untuk memindahkan fluida atau segala jenis zat yang bisa mengalir dari satu tempat ke tempat yang lain. Pompa dirancang untuk menghasilkan tekanan dan hisapan agar cairan mengalir secara efisien.
Dalam skala rumah tangga, pompa biasanya dimanfaatkan untuk mengalirkan air dari sumur atau sumber air lainnya ke tempat penampungan air yang biasa dipakai untuk mandi, mencuci, dan lain sebagainya. Selain itu, penggunaan pompa untuk mengisi kolam renang juga masih termasuk penggunaan dalam skala rumah tangga.
Sementara untuk kepentingan industri, pompa dimanfaatkan tidak hanya untuk mengalirkan air. Pompa bisa dipakai untuk mengalirkan gas, minyak, bahan makanan, dan jenis fluida lainnya sesuai bidang industrinya. Untuk kebutuhan industri, pompa yang digunakan tentu berbeda dengan pompa untuk skala rumah tangga karena kebutuhan industri lebih besar. Perbedaan pompa industri dan pompa rumahan dapat dikenali dari beberapa sisi.
Semua jenis pompa memiliki fungsi untuk memindahkan fluida, terutama air. Namun sebenarnya ada berbagai alasan di balik penggunaan pompa. Sebagai contoh, pompa air jenis pompa booster digunakan untuk meningkatkan tekanan air dalam rumah. Perahu juga memerlukan pompa air bukan untuk mengalirkan air, melainkan untuk membuang air dari lambung kapal apabila sudah menumpuk.
Cara Kerja Pompa
Tidak hanya perbedaan pompa industri dan pompa rumahan, pengetahuan tentang cara kerja pompa juga perlu dipahami. Pompa bekerja dengan cara mengubah tekanan dalam suatu sistem dengan cepat agar dapat menyedot air untuk dikeluarkan. Hal ini menunjukkan bahwa pompa tidak hanya bekerja dengan menyedot cairan saja, namun juga ada cara kerja yang lain.
Pompa air menciptakan aliran air dengan mengubah energi mekanik menjadi energi hidrolik. Ada berbagai mekanisme dan gerakan yang digunakan untuk memompa fluida melalui suatu sistem dalam pompa. Sebagai contoh, untuk mengubah tekanan di kedua sisi pompa, sejumlah pompa menggunakan gerakan bolak-balik diafragma. Selain itu, ada juga yang menggunakan gerakan rotasi untuk menutup bagian tertentu dari ruang pompa sehingga mampu mengubah tekanan di dalam pompa tersebut.
Di samping perbedaan pompa industri dan pompa rumahan, dua kategori utama pompa air yang perlu diketahui adalah pompa air perpindahan positif dan pompa sentrifugal. Jenis pompa perpindahan positif bekerja untuk menutup sejumlah cairan untuk dipindahkan melalui sistem.
Pompa tersebut memindahkan fluida dengan gerakan memutar atau bolak-balik pada bagian dalam pompa. Pompa bolak-balik menggunakan piston, diafragma, atau pendorong. Sementara, pompa putar memakai roda gigi atau roda penggerak.
Sedangkan pompa sentrifugal umum digunakan untuk rumah tangga. Jenis pompa ini dimanfaatkan untuk memompa pasokan air termasuk sistem pneumatik, yakni tempat-tempat yang tidak membutuhkan pengisapan, hingga meningkatkan tekanan yang datang dari saluran masuk.
Perbedaan Pompa Industri dan Pompa Rumahan
Dilihat dari banyak sisi, pompa rumahan jelas lebih sederhana dari pompa industri. Meskipun keduanya memiliki perbedaan yang cukup signifikan, namun pompa industri dan pompa rumahan memegan peranan penting dalam kehidupan. Berikut ini adalah penjelasan lebih detail mengenai perbedaan kedua jenis pompa tersebut.
1. Kapasitas
Perbedaan pompa industri dan pompa rumahan bisa dilihat dari kapasitasnya. Pompa industri biasanya memiliki kapasitas yang lebih besar dari pompa rumahan. Perbedaan kapasitas ini dikarenakan pompa industri dirancang untuk mengatasi volume yang lebih besar. Di sisi lain, pompa rumahan digunakan untuk tugas-tugas yang lebih ringan.
Baca Juga: Mengenal Pompa Air Industri dan Fungsinya
2. Tekanan
Pompa industri dirancang untuk dapat mencapai tekanan yang jauh lebih tinggi dibandingkan yang bisa dicapai oleh pompa rumahan. Hal ini dikarenakan pompa industri sering digunakan untuk mengatasi beban yang lebih berat dengan jarak yang lebih jauh. Sebaliknya, pompa rumahan digunakan pada aplikasi yang memerlukan tekanan lebih rendah.
3. Ukuran
Dilihat dari ukurannya, pompa industri juga jauh berbeda dengan pompa rumahan. Karena pompa industri dimanfaatkan untuk menangani aplikasi yang lebih berat, maka pompa ini membutuhkan bahan yang lebih tahan lama dan ukurannya juga jadi lebih besar. Pompa rumahan biasanya lebih ringan dengan ukuran yang lebih kecil untuk mengerjakan tugas-tugas ringan untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga.
4. Biaya
Perbedaan pompa industri dan pompa rumahan juga dapat dilihat dari harga. Pompa industri juga lebih mahal dari pompa domestik. Harga pompa industri yang lebih mahal dikarenakan pompa ini dibuat dari bahan yang lebih kuat dan tahan lama agar dapat menangani beban yang lebih berat. Pompa domestik dijual dengan harga yang lebih terjangkau untuk penggunaan rumah tangga.
5. Performa
Secara umum, cara kerja pompa industri maupun pompa rumahan sama, yaitu dengan menyedot cairan dan mengalirkannya ke tempat lain. Namun tugas keduanya berbeda. Pompa industri dipakai untuk mengatasi beban yang lebih berat dan digunakan dalam lingkungan yang lebih keras. Namun pompa rumahan juga bisa jadi alat yang andal apabila memilih yang berkualitas bagus dan dirawat dengan baik.
6. Aplikasi
Dari tempat pengaplikasiannya, sudah tentu pompa industri digunakan di lingkungan industri, seperti pabrik atau proyek besar. Sedangkan pompa rumahan bisa ditemukan di rumah-rumah untuk mengalirkan air ke bak mandi, untuk mengisi kolam renang kecil atau bisa juga tempat usaha kecil, seperti rumah makan.
Temukan Pompa Terlengkap di Alat Teknik Industri
Dengan memahami perbedaan pompa industri dan pompa rumahan, Anda akan semakin yakin memilih mana jenis pompa yang sesuai kebutuhan. Untuk apa saja jenis pompa yang Anda butuhkan, Alat Teknik Industri menyediakan pilihan lengkap.
Alat Teknik Industri merupakan perusahaan yang bergerak di bidang impor, penyediaan industri dan marine, yang berdiri sejak tahun 2011. Perusahaan yang berada di bawah naungan CV. Raya Multindo Berkah ini berkomitmen memberikan kepuasan kepada pelanggan.
Keunggulan membeli produk di Alat Teknik Industri, Anda bisa mendapatkan garansi yang lebih lama serta jaminan produk berkualitas tinggi karena dibuat menggunakan bahan-bahan terbaik dan pasti tahan lama.
Temukan banyak jenis pompa untuk kebutuhan industri maupun rumahan di Alat Teknik Industri. Nikmati pula kemudahan berbelanja online yang aman dan cepat serta penawaran harga yang menarik. Kunjungi https://alatteknikindustri.com/ untuk informasi produk dan pembelian.